Jubir Satgas Jelaskan Alasan Banten-Aceh Jadi Provinsi Prioritas Penanganan Corona

Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19 Wiku Adisasmito mengatakan pemerintah mengambil keputusan untuk memasukan Aceh dan Banten ke dalam provinsi prioritas penanganan virus corona. (FOTO/BNPB)

IDTODAY NEWS – Jubir Satgas, Wiku Adisasmito, menjelaskan alasan menjadikan Banten dan Aceh sebagai provinsi prioritas. Menurutnya, kasus tertinggi di Banten berasal dari Kota Tangerang Selatan, Kota Tangerang, dan Kabupaten Tangerang. Tiga daerah ini berdekatan dengan Provinsi DKI Jakarta.

“Dari tiga ini, kontribusinya 75% dari seluruh kasus di Banten. Maka Provinsi Banten juga menjadi perhatian Satgas karena ini bagian dari aglomerasi Jabodetabek,” kata Wiku dalam jumpa pers yang disiarkan di Youtube Sekretariat Presiden, Kamis (1/10). Sebagaimana dikutip dari detik.com (01/10/2020).

Baca Juga:  Kemenag Aceh Imbau Pemuka Agama Sampaikan Khotbah dengan Tema Kepahlawanan

“Apabila daerah-daerah ini dikendalikan dengan baik maka kontribusi penurunan kasusnya akan tinggi,” sambungnya.

Adapun terkait dengan Aceh, Wiku mengatakan bahwa hasil temuan kunjungan Satgas ke Aceh. Ternyata, Pemprov Aceh butuh bantuan lebih dari pemerintah pusat.

“Di sana memerlukan bantuan karena kasusnya meningkat. Kasusnya meningkat ini karena adanya laboratorium PCR yang dimiliki mereka dari 3 tempat,” papar Wiku.

Baca Juga:  Anies: Aceh Kaya Raya, tapi Masih Ada Ketimpangan

Wiku mengatakan, Pemprov Aceh butuh bantuan menambah laboratorium PCR untuk Aceh Utara, Aceh Tengah, dan Aceh Selatan. Penambahan laboratorium PCR secara otomatis akan menambah jumlah kasus positif yang terdeteksi.

“Mengapa kasus di Aceh lebih banyak? Rupanya ada mobilitas penduduk dari luar Aceh juga. Pembatasan mobilitas penduduk sangat penting,” tegasnya.[detik/aks/nu]

Tulis Komentar Anda di Sini

Iklan