Pembahasan terkait Pemiliahan Presiden tahun depan atau Pilpres 2024 memang sangat menarik, terutama terkait nama-nama calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres).

Saat ini sudah ada tiga calon presiden (capres) yang telah diusung beberapa partai politik (parpol). Adapun ketiga capres tersebut yakni Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, dan Prabowo Subianto.

Meski sudah diketahui capresnya, tetapi ketiganya belum mengumumkan visi dan misinya masing-masing. Bahkan, saat ini kita juga belum mengetahui calon wakil presiden (cawapres) ketiganya.

Namun, kali ini kita tidak akan membahas potensi cawapres dari ketiga orang tersebut, melainkan saham-saham yang berpotensi mengalami kenaikan jika salah satu capres memenangkan Pilpres 2024.

Jika Anies memenangkan Pilpres 2024, maka sektor yang kemungkinan akan diuntungkan yakni sektor kesehatan, transportasi, dan sumber daya manusia (SDM).

Untuk lebih jelasnya, simak rincian berikut jika Anies memenangkan Pemilu 2024

Baca Juga:  Epidemiolog Sindir Kebijakan Anies Baswedan Larang Isolasi Mandiri : Seharusnya dari Awal!

1. Sektor Kesehatan

Anies tentunya peduli dengan kesehatan masyarakat, sehingga sektor kesehatan berpotensi diuntungkan jika Anies memenangkan Pilpres 2024.

Selama menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta, Anies dinilai telah berhasil mereformasi pelayanan kesehatan sehingga warga Jakarta bukan hanya semakin banyak yang terlayani, namun juga dilayani dengan baik oleh tenaga medis dan tenaga kesehatan di fasilitas kesehatan.

Di Indonesia sendiri, sektor kesehatan pun sudah cukup banyak yang berstatus go-public. Tak hanya sektor kesehatan, sektor pendukung seperti alat kesehatan, farmasi, rumah sakit, dan laboratorium juga tentunya berpotensi diuntungkan.

2. Sektor Infrastruktur dan Konstruksi

Selain sektor kesehatan, Anies juga ‘jago’ dalam sektor transportasi umum, di mana selama menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta, Anies berhasil membuat transportasi umum di Jakarta semakin baik.

Baca Juga:  Anies Baswedan: Kasus Corona DKI Jakarta Terus Menurun, Semoga Keadaan Cepat Normal Kembali

Bahkan, kini masyarakat Jakarta tak perlu khawatir dengan tarif transit karena sudah ada tarif integrasi antar transportasi umum di DKI Jakarta.

Selain itu, prasarana transportasi umum DKI Jakarta juga sudah jauh lebih baik, sehingga pengguna dapat dibuat ‘nyaman’ ketika menaiki transportasi umum di Jakarta.

Dengan keberhasilan Anies dibidang transportasi umum, maka sektor yang berpotensi diuntungkan yakni sektor transportasi, infrastruktur, dan konstruksi.

Untuk sektor infrastruktur dan konstruksi, potensi diuntungkan karena sektor ini berperan dalam pembangunan prasarana transportasi umum DKI Jakarta seperti pembangunan atau revitalisasi halte, stasiun, maupun pendukung lainnya.

Dengan ini, maka saham-saham BUMN Karya juga berpotensi diuntungkan jika Anies memenangkan Pilpres 2024.

3. Sektor Jasa

Anies terus berkomitmen meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) guna mewujudkan Indonesia yang lebih baik.

Dia juga sempat menjabat sebagai Menteri Pendidikan dan Kebudayaan pada Kabinet Kerja pemerintahan Jokowi-Jusuf Kalla, sehingga sektor SDM menjadi keunggulan Anies.

Adapun sektor yang dapat dikaitkan dengan SDM yakni sektor jasa, di mana sektor ini tentunya berkaitan dengan pelayanan yang berhubungan langsung dengan antar orang.

Dengan keunggulan Anies dibidang SDM, tentunya sektor jasa berpotensi mendapat ‘berkah’ jika Anies memenangkan Pilpres 2024.

Adapun sektor jasa di Bursa Efek Indonesia (BEI) tentunya cukup banyak jenisnya. Namun, sektor jasa yang terkait SDM yakni sektor perdagangan, jasa dan investasi, keuangan, atau di bidang hospitality seperti hotel, restoran, tempat hiburan, dan lain-lainnya.

Jika sesuai dengan keunggulan Anies, maka saham-saham di sektor-sektor tersebut, terutama sektor hospitality seperti hotel, restoran, tempat hiburan, dan lain-lainnya berpotensi mendapat ‘cuan’ jika Anies memenangkan Pilpres 2024.

Sumber: CNBC Indonesia

Tulis Komentar Anda di Sini

Iklan