IDTODAY.CO – Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan meminta masyarakat Ibukota untuk saling mengawasi terkait hidup disiplin di masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) tahap transisi.

Anies menjelaskan terkait sanksi pelanggaran PSBB yang termaktub dalam Peraturan Gubernur 47/2020 tentang ketentuan bagi masyarakat selama PSBB transisi.

“Tapi saya perlu ingatkan kepada semua, ini bukan soal melanggar atau tidak melanggar aturan, ini soal keselamatan seluruh warga. Ini bukan soal denda atau tidak denda, ini soal selamat atau tidak selamat,” terang Anies lewat pesan suara yang diunggahnya melalui akun Facebook pribadinya, sebagaimana dikutip dari Rmol.id (8/6).

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu berharap masyarakat mampu mengambil tanggung jawab untuk berdisiplin guna membantu pemerintah dalam penanganan Corona sebagaimana telah ditetapkan oleh Pemprov DKI.

“Bila anda melihat orang tidak menggunakan masker, maka ingatkan. Bila melihat orang tak jaga jarak apalagi berkerumun, maka ingatkan. Bila lihat ada ruangan padat, maka ingatkan pengelola. Jangan pernah membiarkan karena bisa merugikan kita semua,” tegas Anies.

Baca Juga:  MPG Sebut Prabowo dan Anies Baswedan belum Selevel dengan Ganjar

“Ingat, kita masih dalam masa transisi. Kita belum sampai tujuan dari proses ini, yaitu masyarakat yang sehat, aman, dan produktif. Karena itu, mari kita semua ambil sikap bertanggung jawab,” pungkasnya.[Brz]

Tulis Komentar Anda di Sini

Iklan