Berkunjung ke Ponpes Al Falak, Anies Baswedan Minta Doa Restu Jalani Pilpres 2024

Berkunjung ke Ponpes Al Falak, Anies Baswedan Minta Doa Restu Jalani Pilpres 2024 ( Foto: instagram @aniesbaswedan)

Bakal calon presiden dari Koalisi Perubahaan Anies Baswedan menghadiri acara silaturahmi di Pondok Pesantren Al Falak, Bogor, Jawa Barat.

Selain bersilaturahmi, Anies Baswedan menyempatkan untuk berziarah ke tempat makam Kiai Haji Tubagus Muhammad Abbas Falak pendiri pesantren tersebut yang juga pejuang era 1940-an yang dimakamkan di area pesantren.

“Jadi pagi hari ini kami ziarah ke tempat makam Kiai haji Tubagus Muhammad Abbas Falak. Beliau adalah salah seorang ulama yang Allah berikan umur panjang sampai lebih dari 130 tahun,” kata Anies Baswedan kepada media, Jumat, 27 Oktober 2023.

Anies Baswedan menyampaikan bahwa semasa hidup Kiai Haji Tubagus Muhammad Abbas Falak ini menghibahkan kegiatan dakwah perjuangan yang menjadi inspirasi untuk masyarakat.

“Hidupnya beliau hibahkan untuk kegiatan dakwah, kegiatan ilmu, perjuangan yang menjadi inspirasi bagi kita semua,” ujarnya.

Anies Baswedan menceritakan bahwa Kiai Haji Tubagus Muhammad Abbas merupakan teman seperjuangan kakeknya, A.R. Baswedan di zaman memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.

“Secara kebetulan, kakek kami ada juga sahabatnya. Ketika sama-sama berjuang di era 1940-an. Sehingga silaturahmi hari ini adalah melanjutkan silaturahmi antar orang tua, orang tua kita dulu,” imbuhnya.

Setelah itu, Anies Baswedan meminta doa restu dari keluarga besar Ponpes Al Falak agar dimudahkan segala urusan yang saat ini siap dijalankan sebagai Bakal calon presiden dan Bakal calon wakil presiden di Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Anies Baswedan meminta dukungan dan semangat agar dirinya dan Muhaimin Iskandar bisa menjalankan amanatnya dan berhasil memimpin perubahan.

“Setelah itu, kemudian kami mohon doa dari keluarga besar, dari para santri atas amanah yang sedang diberikan pada saat itu,” ungkapnya.

Baca Juga:  Ahmad Ali Nasdem: Sampai Saat Ini Anies Belum Punya Koalisi

Anies Baswedan menyampaikan selama kunjungan silaturahmi sempat berbincang denga para santri Ponpes Al Falak. Anies Baswedan kemudian memberi motivasi kepada para santri.

“Jadi ini adalah sebuah silaturahmi sempat ngobrol-ngobrol juga dengan para santri dan mudah-mudahan jadi bekal untuk perjuangan untuk perjuangan ke depan,” tutupnya.

Sumber: Kbanews.com

Tulis Komentar Anda di Sini

Iklan