Jokowi Dukung Semua Termasuk Anies Baswedan, Nasdem Bilang Begini

Jokowi Dukung Semua Termasuk Anies Baswedan, Nasdem Bilang Begini ( Foto: Twitter@aniesbaswedan )

Ketua DPP Partai Nasdem, Willy Aditya, menanggapi pernyataan Presiden Joko Widodo, yang mendukung semua pasangan calon presiden atau capres dan cawapres. Termasuk disebutkannya adalah pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin.

Willy mengatakan, kalau yang dimaksud Presiden Jokowi untuk mendukung semua pasangan di Pilpres 2024 itu karena mereka semua yang akan bertarung punya niat baik untuk Bangsa Indonesia, memang sudah seharusnya.

“Ya sebagai Presiden tentu mendukung semua lah artinya apa setiap orang yang maju berlaga dalam kontestasi, apalagi kontestasi yang paling tinggi yang namanya pilpres mereka semua punya niat baik dan itikad baik,” ujar Willy kepada wartawan, dikutip Selasa 24 Oktober 2023.
Bakal capres-cawapres Anies Baswedan-Cak Imin tiba di Hotel Majapahit, Surabaya

Dia juga turut mengomentari, terkait dengan netralitas PResiden Jokowi terhadap putra sulungnya yang resmi diusung menjadi cawapres dari Prabowo Subianto.

Terlebih pengusungan Gibran diawali dengan diketoknya putusan Mahkamah Konstitusi (MK) mengenai batas usia minimal capres-cawapres. Menurut Willy, tidak ada urusanmya dinasti politik dalam pengusungan Gibran dan kaitannya dengan putusan MK.

Menurutnya, di negara hukum yang bersifat demokrasi, itu ada aturan yang harus ditaati bersama. Selama aturan itu tidak dilanggar, maka boleh terus dilanjutkan.

Baca Juga:  Jadi Modal Pimpin Indonesia, Anies Beberkan 5 Keberhasilan di DKI

“Demokrasi itu sebuah negara yang berpegang pada aturan main yang ada. Sejauh aturan main yang tidak ada yang terlanggar atau dilanggar berarti itu sah hukumnya bicara yang lain-lain itu bicara selera saja,” jelas Willy.

Sebelumnya diberitakan, Presiden Jokowi menjawab rasa penasaran Ketua DPP PDIP Puan Maharani yang ingin mengetahui siapa sosok bakal calon presiden (capres) yang didukungnya. PDIP diketahui telah mengusung Ganjar Pranowo dan Mahfud MD sebagai pasangan capres-cawapres 2024.

Menjawab rasa penasaran itu, Jokowi tak menyebut satu nama spesifik. Dia hanya menegaskan mendukung Prabowo Subianto, Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan yang akan maju dalam kontestasi Pilpres 2024.

“Dukung semuanya untuk kebaikan negara ini. Dukung semuanya untuk kebaikan negara ini,” kata Jokowi kepada wartawan di Tugu Pahlawan, Surabaya, Jawa Timur, Minggu, 22 Oktober 2023.

Sumber: VIVA.co.id

Tulis Komentar Anda di Sini

Iklan