Jelang Local Lockdown, Beton Pembatas Jalan Tiba di Tegal

IDTODAY.CO – Walikota Tegal benar-benar serius melaksanakan kebijakan lockdown lokal. Hal itu terbukti dengan MBC beton  mulai didatangkan. MBC tersebut  akan digunakan untuk memblokir jalan akses masuk ke Kota Tegal.

“Hari ini datang 80 MCB Beton. Besok akan datang 80 unit lagi,” ujar Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kota Tegal, Sugianto sebagaimana dikutip dari Detik.com (28/3/2020).

Sugianto menuturkan, terdapat dua tipe beton yang akan digunakan untuk memblokir jalan masuk ke Kota Tegal itu. Tipe pertama memiliki berat 6 kuintal dengan ukuran panjang 1 meter dan tinggi 80 cm. Tipe kedua beton seberat 2 ton.

Baca Juga:  Respons Pemerintah Lambat, Pakar Prediksi Indonesia Bakal Menjadi Episentrum Baru Covid-19

Beton-beton tersebut akan datang secara bertahap. Yang akan didatangkan pertama adalah beton berbobot 6 kiintal. MCB Beton yang berbobot 2 ton, akan datang menyusul hari berikutnya.

“Besok sudah akan datang semua, 160 buah,” sambung Sugianto.

Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan Kota Tegal, Herviyanto memaparkan, penutupan jalan akan menggunakan beton berbagai macam ukuran, disesuaikan dengan akese jalan yang akan ditutup. “Rencana Walikota Tegal untuk menutup puluhan ruas jalan di Kota Tegal menggunakan MCB Beton sudah siap dilaksanakan, hingga saat ini masih menunggu Rapat Koordinasi yang sedang berlangsung di Peringgitan,” tegas Herviyanto.[dtk/br]

Baca Juga:  Dua Dokter yang Merupakan Pasutri di Brebes Positif COVID-19

Tulis Komentar Anda di Sini

Scroll to Top