IDTODAY.CO – Wakil Presiden Ma’ruf Amin lewat juru bicaranya, Masduki Baidlowi menanggapi adanya pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI) yang ditangkap Densus 88 terkait terorisme.

Ia mengatakan seharusnya MUI lebih berhati-hati dalam merekrut pengurus maupun anggota.

“MUI harus lebih hati-hati dalam merekrut kepengurusannya karena selama ini MUI menerima kepengurusan untuk meminta kader terbaik,” jelas Masduki dikutip dari CNNIndonesia.com, Sabtu (20/11/2021).

Seperti diketahui, Densus 88 menangkap tiga tokoh, yakni pendiri Partai Dakwah Republik Indonesia, Farid Okba, Anggota Komisi Fatwa MUI, Ahmad Zain An Najah dan Anung Al Hamat terkait terorisme pada Selasa (16/11/2021).

Mereka ditangkap dalam waktu dan tempat yang berdekatan dan diduga terlibat dalam lembaga pendanaan Jamaah Islamiyah.

Sumber: jitunews.com

Tulis Komentar Anda di Sini

Iklan