Lantunan Selawat Mengiringi dari Markas PKS, Anies-Cak Imin Lanjut Bertolak ke PKB dan Nasdem

Anies Baswedan dan Cak Imin tiba di kantor DPP PKS sebelum ke Gedung KPU. (Foto: VIVA.co.id)

Bakal calon presiden (Bacapres) dadi Koalisi Perubahan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin akan mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU). Dia pun menjelaskan kalau dirinya sudah tidur nyenyak sekali malam tadi.

Pantauan VIVA, Anies dan Cak Imin sudah jalan menuju kantor KPU pada Kamis 19 Oktober 2023 pagi. Keduanya berangkat dengan mengenakan satu mobil Mercedes Benz.

Anies menjelaskan kalau sudah bisa tidur sebelum mendaftar ke KPU sejak pukul 00.30 WIB.

“(Gimana semalam) tidur, nyenyak sekali,” kata Anies di rumahnya, lLebak Bulus, Jakarta Selatan, Kamis, 18 Oktober 2023.

Anies pun menjelaskan kalau dirinya sudah biasa mendaftarkan diri. Lantas, dia berkelakar kalau dirinya pernah mendaftar ke bangku kuliah dan sekolah.

Baca Juga:  Dukung PT Ditiadakan, Jimly Asshiddiqie: PT 20% Pilpres Buat Bangsa Jadi Belah Dua

“Alhamdulillah udah sering daftar SD, SMP, daftar kuliah, bener nggak usah berkali-kali kita daftar ini,” kata dia.

Sementara itu, Cak Imin menjelaskan kalau dirinya sangat semangat untuk mendaftarkan diri ke kantor KPU hari ini.

“Ya tentu tambah semangat, tambah yakin, optimis, karena takdir Allah tergantung ridho orang tua,” ujar Cak Imin di rumahnya.

Sebelum ke KPU, Anies-Cak Imin terlebih dulu mendatangi kantor DPP PKS di Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan. Selanjutnya, menuju ke kantor DPP PKB dan DPP Nasdem di Menteng. Dari DPP Nasdem Tower, Anies-Cak Imin akan menuju ke KPU.

Baca Juga:  PKB Geram Bupati Tanah Laut Tolak Cak Imin: Anda Pelakukan Ketum Kami dengan Tidak Hormat!

Adapun saat tiba di kantor DPP PKS, Anies-Cak Imin sudah disambut barisan pendukungnya. Selain itu, sejumlah petinggi PKS sudah berada di lokasi seperti Presiden DPP PKS Ahmad Syaikhu hingga Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Al Jufri,

Begitu tiba di kantor DPP PKS, Anies-Cak Imin disambut dengan lagu Ya Lal Wathon. Lantunan selawat juga disuarakan para kader PKS.

Pasangan Anien-Cak Imin rencananya akan menjadi pasangan capres-cawapres pertama yang mendaftar ke KPU.

Baca Juga:  Habib Rizieq Buka Suara soal Arah Dukungan di Pilpres 2024

Sekretaris Jenderal PKS Habib Aboe Al-Habsyi mengatakan, Anies-Cak Imin akan disambut oleh puluhan ribu relawan di KPU.

“Saya yakin dan percaya besok paling tidak 20 ribu sesuai izin. Kalau dia berlebih itu rahmat Allah SWT. Jangan salahkan kami kalau pemilihan AMIN itu lebih banyak esok yang pada hadir,” ujar Habib Aboe di Jakarta Pusat pada Rabu, 18 Oktober 2023.

Menurut Habib Aboe, Anies dan Cak Imin sebelum menuju ke KPU akan lebih dahulu menyambangi kantor partai politik koalisinya. Mulai dari DPP PKS, lalu ke DPP PKB hingga ke DPP Nasdem.

Sumber: viva.co.id

Tulis Komentar Anda di Sini

Iklan