Warga Bangga Kampung Susun Akuarium Dapat Award Internasional: Semoga Pak Anies Terapkan secara Nasional

Warga Bangga Kampung Susun Akuarium Dapat Award Internasional: Semoga Pak Anies Terapkan secara Nasional ( Foto: Twitter @aniesbaswedan)

Penghargaan Innovation Awards 2023 dari Asia Pacific Housing Forum (APHF) yang diterima Kampung Susun Akuarium dalam kategori Dampak Perumahan Masyarakat Sipil dalam penganugerahan di Suwon, Korea Selatan, pada 26—27 Oktober, membuat warga yang menempati kampung vertikal tersebut senang.

Terlebih bagi Ketua Koperasi Akuarium Bangkit Mandiri, Dharma Diani, yang sejak awal terlibat dalam memperjuangkan dan mengawal proses pembangunan hunian yang terletak di Penjaringan, Jakarta Utara, tersebut.

“Kami sangat senang, bangga,” jelasnya, Sabtu, 28 Oktober 2023.

Karena itu dia memberikan apresiasi kepada Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022 Anies Baswedan. Menurutnya, pembangunan Kampung Susun Akuarium setelah sebelumnya digusur Pemprov DKI Jakarta era Basuki T. Purnama ini tidak lepas dari pendekatan kemanusiaan dan keadilan yang dijadikan prinsip bagi Anies serta kolaborasi dengan sejumlah elemen masyarakat seperti Rujak Center for Urban Studies, Koperasi Akuarium Bangkit Mandiri, Jaringan Rakyat Miskin Kota (JRMK) Jakarta, dan Urban Poor Consortium (UPC).

Baca Juga:  Tokoh Madura: AMIN Jauh Lebih Cocok dengan Kebutuhan Masyarakat Madura

“Kalau cuman kolaborasi, omongan saja, tidak ada keberpihakan, sedangkan kita hadapi peraturan yang sebenarnya dibikin sulit, tidak akan bakal terjadi. Jadi ini saling berkaitan, tidak bisa dilepaskan satu dengan yang lain,” ucapnya.

Makanya dia berharap Anies yang saat ini menjadi calon presiden dari Koalisi Perubahan terpilih pada Pilpres 2024 mendatang. Dengan demikian, pendekatan kepemimpinan Anies di Jakarta bisa diterapkan secara nasional.

“Kalau mata dunia saja melihat (Kampung Susun Akuarium) ini positif, seharusnya kita yang memiliki jauh lebih positif dong melihatnya. Dan pada saat ada pemimpin yang bisa melakukan kebijakan ini di DKI, dia akan maju untuk skala nasional, kita harap ini bisa diduplikasi di semua tempat di Indonesia,” ucapnya.

“Kami berharap besar Pak Anies jadi (presiden), lanjut dan tetap komitmen berdiri bersama masyarakat kecil bahwa keadilan untuk semua,” sambungnya.

Sejalan dengan itu, dengan adanya penghargaan dari APHF untuk Kampung Susun Akuarium ini, dia juga berharap jajaran Pemerintahan Provinsi DKI Jakarta saat ini pun turut bangga dan bersyukur bahwa kebijakan Gubernur DKI Jakarta sebelumnya itu ternyata berdampak luas bagi masyarakat Indonesia bahkan diakui dan diapresiasi dunia internasional.

Baca Juga:  Gibran Jadi Cawapres Prabowo, PDI-P Ditengarai "Bermain 2 Kaki"

Karena itu, Pemprov DKI Jakarta semestinya melanjutkan pembangunan Kampung Susun Akuarium tersebut.

“Sejak Pak Anies selesai, Pj (penjabat gubernur) berlaku, pembangunan Akuarium itu stuck. Blok E belum terbangun, Blok A belum selesai dibangun sampai hari ini, landscape belum selesai, rumah ibadah belum ada. Seharusnya kalau sudah dituangkan dalam Pergub, Kepgub, PKS, MoU, gubernur sekarang tinggal menjalankan,” bebernya.

“Kami sangat berharap dengan award ini membuka mata hati pemerintah sekarang, minimal bisa melanjutkan. Maksudnya tidak ada tekanan dari Pemerintah DKI kepada pengembang yang harusnya tepat waktu (mengerjakannya). Ini kan sudah mundur dari (target selesai) bulan Desember tahun kemarin. Ini sudah benar-benar terlambat,” tandasnya.

Sumber: Kbanews.com

Tulis Komentar Anda di Sini

Iklan