Anies Sebut Relawan dan Kader Partai Bak Superhero Avengers

Anies Sebut Relawan dan Kader Partai Bak Superhero Avengers (Foto: detikJatim)

Bakal calon presiden Anies Baswedan menemui relawannya di Hall Hotel Bandung Permai Jember. Di sini, Anies menyebut para relawannya bak superhero yang tergabung dalam film Avengers. Dalam film, Avengers merupakan gabungan sejumlah superhero yang memberantas kejahatan.

“Ini seperti kalau superhero namanya Avengers. Bukan satu orang tapi banyak orang, dan ini sudah bergerak berbulan-bulan,” kata Anies, Minggu (29/10/2023).

Anies kembali menyinggung sosok kapten tim yang menurut dia adalah para relawan dan kader partai yang bergerak di tempat masing-masing. Dia merasa telah bertemu dengan para sosok kapten itu.

“Sejak kemarin saya sampaikan, kapten tim kita adalah para relawan, para kader partai. Orang-orang yang di kampung-kampung, yang di desa, yang di komplek. Itu lah kapten-kapten tim pemenangan kita. Hari ini saya bersyukur bisa bertemu dengan kapten-kapten itu,” ujarnya.

Dari kunjungan selama dua hari di Jember, Anies mengaku mendapatkan bukti bentuk perhatian dan dukungan para relawan terhadap dirinya. Dia merasakan besarnya semangat perubahan yang diinginkan masyarakat.

Baca Juga:  PDIP Kritik Kebijakan Anies Soal PSBB Ketat: Tidak Melakukan Koordinasi Dengan Permintaan Pusat

“Luar biasa. Antusiasme warga Jember sekali lagi terbukti amat tinggi. Kami menyampaikan terima kasih, atas sambutan yang sangat hangat. Juga atas semangat untuk mendorong perubahan. Itu lah suasana yang kami rasakan,” ujarnya.

“Jadi di Jember kami menemukan kenyataan, pembuktian bahwa ini adalah sebuah gerakan,” sambungnya.

Menurut mantan Gubernur DKI Jakarta ini, adanya perhatian dan keseriusan relawan untuk mendukungnya merupakan bentuk antusiasme positif. Sehingga, semakin memberi semangat dalam upaya melakukan perubahan.

“Itu adalah semangat perubahan. InsyaAllah akan meluas. Target kami menang,” tandasnya.

Sumber: detik.com

Tulis Komentar Anda di Sini

Iklan